Apa yang dimaksud dengan Kurva Permintaan Bengkok atau Kinked Demand Curve?

Kinked Demand Curve

Kurva Permintaan Bengkok atau Kinked Demand Curve adalah kurva permintaan yang menunjukkan kepercayaan perusahaan, bahwa jika mereka menaikkan harga, perusahaan pesaing tidak akan menaikkan harga mereka, sementara jika mereka menurunkan harga, persaingan akan menurunkan harga mereka juga. Dengan demikian, kurva permintaan akan tampak lebih elastis untuk kenaikan harga daripada penurunan harga.

Referensi

Black, A.C. (2006). Dictionary of Economics Over 3,000 Terms Clearly Defined. London:A & C Black Publishers Ltd