Apa yang dimaksud dengan kesadaran tingkat tinggi?

Tingkar kesadaran seseorang memiliki tingkatan yang berbeda-beda.
Apa yang dimaksud dengan kesadaran tingkat tinggi?

Kesadaran tingkat tinggi merupakan kesadaran yang muncul ketika kita dalam kondisi terjaga. Hal ini mewakili hampir seluruh kesadaran manusia. Didalam kesadaran tingkat tinggi ini, manusia melakukan segala sesuatunya secara terkendali, terutama dikendalikan oleh pikirannya.

Didalam Kesadaran tingkat tinggi, individu secara aktif memusatkan berbagai usahaya mencapai sasaran; keadaan kesadaran paling terjaga.

Salah satu contoh kesadaran tingkat tinggi adalah ketika manusia berpikir.

Berpikir sendiri mempunyai beberapa arti, antara lain :

  • Berpikir adalah kognitif, yaitu timbul secara internal dalam pikiran tetapi dapat diperkirakan dari perilaku,
  • Berpikir merupakan sebuah proses yang melibatkan beberapa manipulasi pengetahuan dalam sistem
  • kognitif,
  • Berpikir diarahkan dan menghasilkan perilaku yang memecahkan masalah atau diarahkan pada solusi.

Proses berpikir dalam diri manusia dimulai ketika muncul keraguan dan pertanyaan untuk dijawab atau berhadapan dengan persoalan atau masalah yang memerlukan pemecahan.

Menurut Charles S. Pierce, dalam berpikir ada dinamika gerak dari adanya gangguan suatu keraguan (irritation of doubt) atas kepercayaan atau keyakinan yang selama ini dipegang, lalu terangsang untuk melakukan penyelidikan (inquiry) kemudian diakhiri dengan pencapaian suatu keyakinan baru.