Apa yang dimaksud dengan F-15E Strike Eagle ?

HLR144A10_sprue_1

A-10 hanya cocok untuk 1 misi, yaitu CAS (Close Air Support). Dan agak susah mencari pesawat CAS yang lebih baik dari A-10. Terbang rendah dan lambat untuk menembakkan munisi berat dengan akurat ke lawan yang berada dekat dengan kawan.

F-15E Strike Eagle adalah interdiction striker yang sangat baik, tapi terbang terlalu cepat untuk presisi tinggi yang dibutuhkan pada misi CAS. F-35 adalah calon pengganti terbaru A-10. Pesawat stealth ini dirancang untuk menyelinap kedalam IADS (Integrated Air Defense System) modern. Masalahnya misi CAS berarti harus masuk ke tengah-tengah medan tempur, sedangkan RCS dan IR signature sisi belakang F-35 sepertinya agak meragukan. Jumlah munisi yang bisa dibawa F-35 juga tidak sebanyak A-10, cocok untuk menusuk di titik strategis lawan namun agak meragukan dalam misi CAS yang butuh persistensi tinggi. F-35 mampu membawa lebih banyak persenjataan di sayap, namun RCS akan melonjak tajam dan akan sama rawannya dengan A-10 dalam IADS modern. Tergores sedikit saja, maka RCS F-35 melonjak tajam. Sementara A-10 masih bisa menjalankan misi walau beberapa peluru AAA berhasil bersarang didalamnya. F-35 dibekali kanon 25mm yang lebih ampuh dari kanon 20mm milik fighter AS lainnya. Namun masih dibawah GAU-8 30mm milik A-10 baik dari sisi daya hantam maupun jumlah peluru.