Apa yang dimaksud dengan crown gigi? dan apa saja risiko yang menyertainya?

Salah satu perawatan gigi untuk mempercantik gigi anda adalah crown gigi. lalu apa sebenarnya yang dimaksud dengan crown gigi? apa saja risiko yang dapat menyertai dalam pemasangannya?

Crown gigi atau dental crown, adalah metode pemasangan selubung gigi palsu di atas gigi yang rusak. Layaknya mahkota, crown gigi berfungsi memperbaiki tampilan dan melindungi gigi dari kerusakan yang lebih parah.

Lapisan enamel gigi memang sangat kuat, namun tetap memiliki batasan. Sehingga tidak jarang timbul kerusakan pada gigi. Selain itu, kerusakan gigi juga dapat disebabkan gigi patah karena terjatuh, menggigit benda terlalu keras, atau benturan saat olahraga.

Risiko Efek Samping
Pemasangan crown gigi tidak dapat menghindarkan gigi dari penyakit dan kerusakan jika malas merawat kesehatan gigi. Sejumlah efek samping pemasangan crown gigi dapat menyebabkan kondisi-kondisi berupa:

  • Merasa tidak nyaman, juga sensitif pada saat merasakan panas atau dingin. Untuk mengatasi ini, dokter dapat memberikan saran pasta gigi khusus gigi sensitif. Jika masalah disebabkan posisi crown gigi yang tidak tepat, konsultasi ke dokter untuk memperbaikinya.
  • Crown gigi bisa retak dan pecah. Solusi yang dapat dilakukan ialah menggunakan pelindung gigi saat tidur malam jika sering mengertak-ngertakkan gigi.
  • Gigi yang diberi crown tetap dapat mengalami gigi berlubang yang menyimpan risiko penyakit. Sikat gigi dengan pasta gigi minimal dua kali sehari dan menggunakan benang khusus untuk membersihkan gigi.
  • Crown gigi lepas dari posisi awal terutama karena akar gigi sudah goyah. Konsultasi kepada dokter mengenai kondisi tersebut dan kemungkinan dilakukannya pencabutan gigi atau implan gigi.
  • Reaksi alergi pada material logam atau porselen, walau kondisi ini sangat jarang terjadi.
  • Muncul garis hitam pada gusi yang dipasang crown gigi. Kondisi ini umum terjadi pada crown dengan bahan campuran porselen dan logam. Walau tidak membahayakan kesehatan gigi, garis hitam akan merusak penampilan gigi.