Apa yang dimaksud dengan Children’s Apperception Test?

Dalam kamus kedokteran terdapat istilah Children’s Apperception Test. Apakah arti dari istilah tersebut?

Children’s Apperception Test (CAT) adalah tes kepribadian individual proyektif untuk anak usia tiga sampai 10 tahun. CAT dimaksudkan untuk mengukur sifat-sifat kepribadian, sikap, dan proses psikodinamik nyata pada anak-anak sebelum pubertas. Dengan menampilkan serangkaian gambar dan meminta anak untuk menggambarkan situasi dan mengarang cerita tentang orang-orang atau hewan dalam gambar, penguji dapat mendapatkan informasi mengenai anak tersebut.

CAT awalnya dikembangkan untuk menilai konflik psikoseksual yang terkait dengan tahap tertentu dari perkembangan anak. Contoh konflik ini termasuk masalah hubungan, persaingan antar saudara, dan agresi. Saat ini, CAT lebih sering digunakan sebagai teknik penilaian dalam evaluasi klinis. Diagnosis klinis dapat sebagian didasarkan pada CAT.

Sumber : http://kamuskesehatan.com/arti/childrens-apperception-test/