Apa wisata alam menarik yang wajib dikunjungi di Ciamis?

wisata di ciamis

Ciamis merupakan salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Barat. Kabupaten Ciamis ini kabarnya akan segera berganti nama menjadi Kabupaten Galuh karena penamaan Kabupaten Ciamis sendiri tidak memiliki latar belakang apa-apa dan menjadi bahan olokan tentang daerah yang berbau amis.

Bagi Anda yang suka dengan travelling ke alam lepas, Kabupaten Ciamis memiliki beraneka macam daya tarik tersendiri seperti air terjun, keindahan pantainya, atau juga sebuah Kampung Wisata bernama Kampung Kuta.

Untuk wisata alamnya yang saya ketahui sejauh ini ada di Danau Situ Lengkong Panjalu Ciamis. Tempat wisata alam di Ciamis kali ini berupa sebuah danau yang sering disebut sebagai Situ Lengkong Panjalu. Danau ini memiliki keindahan alam serta perpaduan yang apik dengan budaya setempat yang erat kaitannya dengan peninggalan sejarah. Pada bagian tengah danau terdapat peninggalan sebuah makam dari putra Hariang Borosngora bernama Hariang Kencana yang merupakan peninggalan dari kerajaan Panjalu yang dahulu sempat berkuasa di Kabupaten Ciamis ini.

Selain alam indah dan udara sejuk, tempat wisata ini juga menawarkan sejarah tentang kekuasaan dari kerajaan Panjalu. Bagi Anda yang ingin berkunjung harap menjaga perkataan dan sikap karena tempat wisata ini juga menjadi tempat sakral untuk beberapa upacara adat yang juga masih dilakukan hingga saat ini. Contohnya seperti upacara adat Nyangku yang biasanya dilakukan pada bulan Maulid. Untuk sampai disini Anda dapat melewati Jalan Raya Cipaku ataupun juga jalan raya Kawali yang ditempuh selama kurang lebih 1 jam dari arah Ciamis

Kamu ada referensi wisata alam di ciamis lainnya?

Ini dia wisata alam menarik dan wajib dikunjungi di Ciamis yaitu Curug Tujuh Cibolang.

image

Air terjun di kampung Nanggela, desa Sandingtaman, kecamatan Panjalu, kabupaten Ciamis ini bernama Curug Cibolang. Namun obyek wisata alam ini juga memiliki julukan lain sebagai Curug Tujuh yang kemudian membuat banyak traveler lebih suka menyebutnya sebagai Curug Tujuh Cibolang. Penamaan ini tidak lepas dari jumlah terjunan air yang jumlahnya tujuh dan berada saling berdekatan. Curug Tujuh Cibolang berjarak 35 kilometer dari pusat kota Ciamis ke arah utara dan 5 kilometer dari pusat kota kecamatan Panjalu. Ketujuh terjunan air di curug ini pun memiliki namanya masing-masing antara lain Curug Satu, Curug Dua, Curug Tiga, Curug Cibolang, Curug Cimantaja, Curug Cileutik dan Curug Cibuluh. Inilah destinasi yang pas untuk traveler kunjungi jika merindukan suasana tenang dengan udara pegunungan yang sejuk.