Apa sajakah makanan tradisional yang hampir punah?

Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki banyak sumber warisan budaya. Salah satu yang termasuk dalam warisan budaya di indonesia adalah beragamnya makanan tradisional di beberapa daerah Indonesia. Dan tentunya mempunyai ciri khas masing-masing… Makanan apasajakah itu?

  1. Unter-unter

disebut juga untir-untir, pluntir, untir atau kue tambang. Kue ini terbuat dari tepung terigu, gula pasir serta beberapa bahan lainnya. Dinamai kue tambang karena bentuknya yang melilit seperti tambang. Warnanya pun beragam, coklat muda dan ada yang lebih gelap.

  1. Madumongso

Makanan yang terbuat dari ketan hitam ini rasanya asam dan manis, hampir menyerupai makanan tapai karena ada proses fermentasi dari ketan hitam. Setelah itu, baru ditambahkan gula, santan serta buah nanas untuk dimasak hingga menyerupai dodol / jenang. Untuk menjadikannya lebih menarik, madu mongso dibungkus kertas cantik berwarna-warni.

  1. Endog Gludug

Nama lainnya pia telur gajah. Salah satu penjual makanan di pasar Kotagede menyebutnya sebagai pia telur penyu. Menurut beberapa sumber, endog gludug ini banyak terdapat di kota Banyumas, Purwokerto serta Purbalingga. Bahannya hampir sama dengan pia yaitu tepung terigu. Setelah beberapa bahan dicampur, pia ini lalu dibakar menggunakan oven bata berbentuk silinder. Campuran antara tepung terigu dan gula merah dilekatkan di dinding tungku. Setelah melembung karena panas, adonan itu akan berbentuk setengah telur. Agar tidak gosong atau meletus, maka si pembuat harus segera mengangkatnya.

  1. Clorot

Makanan manis berbalut daun janur ini adalah makanan khas dari daerah Grabag, Purworejo sudah ada di Yogyakarta puluhan tahun lalu. Awalnya, kue berbalut daun kelapa (janur) ini hanya ditemui di pasar Grabag, Purworejo.

Cara memakannya pun unik. Tidak perlu membuka bungkusnya dari atas, cukup bagian bawahnya di tekan menggunakan jari telunjuk sampai ujung kuenya keluar. Untuk yang kurang sabar, bisa menarik ujung janurnya, lalu membukanya sampai ke bagian paling bawah.