Apa saja tanda-tanda kita mengalami gigi sensitif?

Gigi sensitif

Terkadang kita mengalami kesulitan membedakan sakit gigi yang kita alami, apakah karena adanya penyakit pada gigi kita atau karena gigi sensitif. Apa saja tanda-tanda kita mengalami gigi sensitif?

Tanda-tanda gigi sensitif yang paling umum adalah :

  • Gigi ngilu saat mengonsumsi makanan panas atau dingin
    Salah satu kejadian yang kerap dirasakan oleh penderita gigi sensitif adalah ngilu tajam saat mengonsumsi makanan panas atau dingin. Sebab pada kondisi gigi sensitif, penurunan gusi yang terjadi menyebabkan terbukanya akar gigi. Inilah yang membuat Anda sangat sensitif dan merasa ngilu terhadap rangsangan panas atau dingin.

  • Gigi ngilu ketika makan makanan manis
    Bagi penderita gigi sensitif, makanan manis –seperti dodol, kurma, kismis, dan sejenisnya– bisa menyebabkan ngilu mendadak. Hal ini diduga akibat perbedaan konsistensi cairan di dalam dan luar pori-pori dentin, yang pada akhirnya menyebabkan perubahan tekanan pada gigi (osmotic).

  • Gigi ngilu akibat terpapar udara
    Pemilik gigi sensitif biasanya akan menutup mulut rapat- rapat ketika ada hembusan angin di sekitarnya. Pasalnya, saat angin mengenai gigi yang sensitif, maka rasa ngilu yang tidak tertahankan akan terjadi. Para penderita gigi sensitif biasanya juga merasa ngilu berlebihan saat melakukan pembersihan karang gigi di dokter gigi.

  • Gigi ngilu ketika bernapas lewat mulut
    Hembusan udara saat bernapas lewat mulut menyebabkan rasa ngilu pada gigi yang mengalami penurunan gusi. Meski begitu, mereka yang merasakan hal ini umumnya tidak merasa ngilu saat giginya terpapar panas/ dingin.

  • Ngilu bila menyikat gigi
    Menyikat gigi terlalu kuat dapat merusak perlekatan gusi dengan gigi. Akibatnya sebagian dentin gigi terbuka akibat penurunan gusi.

Salah satu hal yang pasti adalah, rasa ngilu tersebut terjadi ketika tidak ada gigi anda yang berlubang. Periksakan ke dokter gigi untuk lebih memastikan penyebab rasa ngilu tersebut.