Apa saja Serum yang dapat Menumbuhkan Alis agar Tebal dan Gelap?

serum

Dalam menjaga kesehatan alis, bagian yang ini perlu juga dirawat agar tetap tampil memesona. Dalam perawatannya bisa memakai serum alis. Serum ini berguna untuk menumbuhkan alis agar lebih tebal dan gelap. Untuk yang mempunyai alis tipis bisa memakai rangkaian serum ini agar lebih terlihat tebal. Sedangkan yang sudah memiliki alis tebal bisa memakai serum ini agar alis tetap terlihat natural tidak berlebihan.

1. Montclair Serum

Serum ini terbuat dari bahan-bahan alami dan tanpa bahan pengawet, pewarna, atau pun pewangi, sehingga aman digunakan untuk berbagai jenis kulit. Cara menggunakan serum ini pada alis tinggal dioleskan seperti sedang memakai pensil alis. Kalau ada minyak yang berlebih segera bersihkan dengan tisu supaya menghindari terkena mata.

Montclair Eyelash & Eyebrow Serum dijual seharga Rp 225 ribu. Rata-rata, serum untuk penumbuh alis memang juga bisa digunakan untuk bulu mata, sama seperti produk yang satu ini. Montclair Serum secara efektif mampu melebatkan dan menumbuhkan alis.

Kandungan asam amino dan susu di dalam produk ini mampu meningkatkan pertumbuhan sel untuk memaksimalkan alis agar terlihat lebih tebal dan gelap. Selain itu, serum ini tetap menjaga kesehatan alis dengan kandungan vitamin yang dimilikinya. Yaitu, ada vitamin A, E, B5, dan yang lainnya. Sehingga alis yang sehat dan tebal dapat segera kamu miliki.

2. Marshique Serum

Serum yang berasal dari Korea Selatan ini adalah salah satu pilihan yang bisa kamu coba untuk merawat alis agar lebih tebal dan sehat. Serum ini mengandung panthenol dan biotin yang mampu menguatkan alis dan menjaga alis agar tetap sehat. Serum ini bisa menebalkan alis dalam jangka waktu 2 minggu saja.

3. Talika Eyebrow

Talika Eyebrow Lipocils Expert, dijual seharga Rp 730 ribu. Meski terlihatnya produk ini pricy, tapi sebenarnya serum ini worth it banget untuk dicoba karena sudah terbukti kegunaannya. Produk perawatan bulu alis pertama yang dapat menstimulasi pertumbuhan sekaligus menebalkan alis secara alami.

Buat kamu yang mempunyai alis tipis, maka produk ini adalah solusi yang tepat karena alis tebal dan gelap bisa didapatkan dalam waktu selama 6 minggu. Produk ini memiliki Talika Mythical Botanical Complex (witch hazel, apple, nettle, horse chestnut nettle extract, dan horse chestnut) yang merangsang pertumbuhan alis dan menguatkannya. Meski berbentuk gel, serum ini tidak terasa lengket dan cepat meresap.

Sumber

5 Rekomendasi Serum Penumbuh Alis Agar Lebih Tebal dan Gelap | Bukareview

1. Indoganic Brow & Lash Enhancer

Bagi Anda yang ingin menumbuhkan alis dengan bahan-bahan alami, Anda bisa mencoba Indoganic Brow & Lash Enhancer. Dibuat dari minyak alami seperti castor oil dan argan oil , serum ini terbukti ampuh menumbuhkan alis Anda. Jika rutin digunakan setiap malam, dalam satu minggu sudah akan tampak rambut-rambut baru pada alis Anda.

Aplikatornya sangat nyaman digunakan untuk mengoleskannya pada alis Anda. Untuk mengoleskannya pada alis, Anda bisa menggunakan cotton bud agar lebih mudah dan presisi. Oleh karena dibuat dari bahan-bahan alami, produk ini hanya tahan sekitar tiga bulan setelah kemasannya dibuka.

2. Angfa Scalp D Beaute Pure Free Eyebrow Serum

Bagi Anda yang memiliki alis tipis dan mudah rontok, Anda bisa coba menggunakan serum alis dari ANGFA ini. Serum ini menutrisi alis Anda hingga jadi lebih sehat dan tebal. Bahan aktifnya disesuaikan dengan siklus pertumbuhan rambut sehingga efektif dalam menutrisi alis. Bahan-bahan tersebut juga sudah diseleksi dengan ketat.

Salah satu kandungannya adalah hyaluronic acid yang sudah sangat terkenal dalam produk-produk kosmetik sebagai bahan pelembap. Ada juga hydrolyzed collagen yang mudah diserap oleh kulit dan berfungsi sebagai anti-aging agent .

3. Revitalash RevitaBrow Advanced Eyebrow Conditioner

Produk dari Revitalash ini dibuat dari bahan-bahan mutakhir yang sudah teruji bisa mempercantik alis. Kandungan BioPeptin Complex- nya dipercaya mampu memperkuat dan melindungi alis dari kerusakan. Selain itu, bahan aktif tersebut juga membantu meningkatkan fleksibilitas dan kilau alis Anda.

BioPeptin Complex itu sendiri terdiri dari peptida, lipid, biotin, dan ekstrak teh hijau. Dengan menggunakan serum ini secara rutin, alis Anda menjadi lebih tebal dan penuh sehingga kecantikan alaminya semakin memancar. Untuk Anda yang ingin menjaga kesehatan alis agar tidak mudah rusak, serta mempercantiknya, inilah pilihan yang patut dicoba.

4. Apotcare Optibrow Advanced

Serum alis ini memiliki dua kandungan zat kompleks, yakni polypeptides P226 complex dan optiwide complex . Polypeptides P226 complex berperan untuk memperpanjang, menebalkan, dan mempercepat pertumbuhan alis. Sementara optiwide complex bekerja untuk memperkuat dan mencegah kerontokan rambut.

5. Shiseido Full Lash Serum

Untuk Anda yang ingin mengatasi kerontokan alis, serum dengan kandungan arginin ini adalah jawabannya. Serum ini mampu mengembalikan vitalitas rambut alis dan bulu mata. Formulanya mampu menghidrasi dan menguatkan folikel rambut. Hasilnya, alis dan bulu mata Anda akan terlihat lebih penuh, lebih sehat dan berkilau.

6. Rapidlash Eyelash & Eyebrow Enhancing Serum

Serum yang telah mendapatkan berbagai penghargaan ini dapat membuat perbedaan yang signifikan pada alis Anda. Kandungan HEXATEIN® 1 COMPLEX-nya yang terdiri dari enam bahan aktif mampu memelihara, melembapkan, serta menguatkan alis Anda. Alis Anda akan terlihat lebih indah, tebal, dan lentik dalam empat sampai enam minggu.

Anda cukup menggunakan serum ini sekali dalam sehari, sebaiknya sebelum tidur malam. Untuk Anda yang ingin merawat alis secara menyeluruh dan maksimal, kami merekomendasikan produk dari Rapidlash ini. Selain kualitasnya yang mengagumkan, produk ini juga aman karena tidak mengandung fragrance dan paraben.