Apa Saja Makanan yang Dapat Berpengaruh pada Kerja Antibiotik?

Kerja antibiotik dapat dipengaruhi oleh sajian yang kamu santap tidak lama sebelum atau setelah mengonsumsi obat ini. Apa Saja Makanan yang Dapat Berpengaruh pada Kerja Antibiotik?

Kerja antibiotik dapat dipengaruhi oleh sajian yang kamu santap tidak lama sebelum atau setelah mengonsumsi obat ini. Berikut beberapa sajian yang perlu diperhatikan:

  • Kamu disarankan untuk tidak mengonsumsi ragam produk susu (yoghurt, susu) hingga 3 jam setelah minum antibiotik.
  • Konsumsi antibiotik dengan air mineral lebih disarankan. Pasalnya, penyerapan obat dapat dipengaruhi oleh minuman lain seperti susu, jus buah, dan alkohol.
  • Konsumsi suplemen makanan yang mengandung kalsium atau jeruk bali bisa mengurangi efek beberapa jenis antibiotik pada tubuh.
  • Teh hijau bisa meningkatkan efektivitas antibiotik.

Antibiotik mungkin salah satu obat yang sering kamu konsumsi mengingat banyaknya penyakit akibat bakteri. Meski begitu, penggunaannya tetap perlu diperhatikan. Pasalnya, durasi, kondisi pasien, hingga sajian tertentu bisa memengaruhi kerja obat ini.

https://www.dokterbabe.com/artikel/tips-minum-antibiotik/