Apa saja komponen pembentuk darah dalam tubuh ikan ?

anatomi ikan

Darah memiliki peranan besar dalam menyebarkan rangkaian nutrisi, mengedarkan zat-zat kimia,membawa sisa-sisa metabolisme serta mengangkut oksigen dan karbondioksida. Darah memiliki komponen pendukung yang membantu ikan untuk mempertahankan diri dari berbagai serangan penyakit. Komponen yang terdapat dalam darah terdiri dari trombosit dan plasma darah.

Apa saja komponen pembentuk darah dalam tubuh ikan ?

Komponen Pembentuk Darah Dalam Tubuh Ikan

Plasma darah dalam tubuh ikan terdiri dari sel-sel dan cairah darah. Ada tiga sel darah yang membentuk plasma darah, yaitu:

  1. Erythrocyte
    Erythrocyte adalah sel darah merah yang terdapat dalam tubuh ikan. Keberadaan Erythrocyte menyebabkan darah ikan berwarna merah. Hemoglobin yang berfungsi untuk mengangkut oksigen ke seluruh tubuh terdapat dalam erythrocyte. Jumlah erythrocyte dalam tubuh ikan berkisar antara 20.000-3.000.000/mm3.

  2. Leucocyte
    Leucocyte adalah sel darah putih yang terdapat dalam tubuh ikan. Leucocyte memiliki dua kelompok sel yang disebut granulacyte dan agranulacyte. Granulacyte memiliki butir-butir (granula), sedangkan agranulacyte tidak memiliki butir-butir (granula). Leucocyte adalah unsur atau bagian dari dalam pembuluh darah, namun memiliki fungsi utama yang ada di luar pembuluh darah. Di dalam Leucocyte terdapat enzim yang dapat menimbulkan reaksi kimia.

  3. Thrombocyte
    Thrombocyte adalah sel darah yang terdapat dlam tubuh ikan yang memiliki ukuran lebih kecil dari erythrocyte. Thrombocyte adalah penghasil utama dari thrombokinase.

Sumber: