Apa saja keutamaan dan manfaat membaca shalawat ?

image

Secara bahasa shalawat atau sholawat adalah bentuk jamak dari kata shalla atau shalat yang berarti doa, keberkahan, kemuliaan, kesejahteraan, dan ibadah.

Secara istilah shalawat adalah doa untuk Rasulullah Muhammad Saw sebagai bukti rasa cinta dan hormat kita kepadanya.

Apa saja keutamaan dan manfaat membaca shalawat ?

Shalawat dapat bermanfaat sebagai tawassul yang berarti taqarrub (mendekat), atau secara istilah menjadikan sesuatu sebagai perantara dalam usaha memperoleh kedudukan yang tinggi disisi Allah swt. atau mewujudkan keinginan dan cita-cita; s

Shalawat merupakan bukti cinta kita kepada junjungan kita Nabi Muhammad saw.

Shalawat adalah cahaya penerang sanubari, kekuatan bagi hati, ketenangan bagi jiwa, kesejukan bagi mata, wangi kesturi bagi majelis pertemuan, kenikmatan bagi hidup, zakat bagi umur, keindahan bagi hari-hari dan merupakan penghilang kesedihan dan kesusahan. Shalawat bisa mendatangkan kebahagiaan, kelapangan dada, kesempurnaan nikmat, dan keagungan cahaya.” (al-Nabhani, 2012)

Selain itu, menurut al-Nabhani, keutamaan dan manfaat lainnya ketika kita ber-sholawat antara lain :

  • Sebagai bentuk ketaatan atas perintah Allah untuk bershalawat,

  • Meneladani Allah SWT dan para malaikat dalam bershalawat, mendapatkan balasan shalawat dari Allah atas satu kali shalawat yang dibaca kepada Rasulullah SAW,

  • Meninggikan derajat kita,

  • Memudahkan terkabulnya doa,

  • Menjadi jaminan Syafaat,

  • Menjadi faktor penyebab diampuninya dosa dan ditutupnya aib,

  • Menjadi perekat kedekatan kepada Nabi SAW,

  • Menjadi sebab tercurahnya rahmat Allah SWT dan permohonan doa para malaikat,

  • Mendapatkan balasan shalawat dari Nabi SAW,

  • Menghilangkan sifat kikir,

  • Meraih kasih sayang Allah SWT,

  • Menjadi sumber keberkahan hidup,

  • Memperbaik akhlak bagi pembacanya,

  • Memperkukuh pijakan hidup dan memperkuat sikap optimis,

  • Mengandung zikir kepada Allah SWT,

  • Mensyukuri dan mengenal nikmat-Nya,

  • Merupakan doa dari kita dan perintah oleh Allah sehingga meningkatkan kualitas penghambaan,

  • Terbentuk pribadi luhur Nabi SAW dalam diri kita.