Apa saja keunggulan dari budidaya udang galah ?

Udang Galah

Udang Galah merupakan jenis udang yang termasuk dalam spesies Macrobrachium rosenbergii. Udang galah memiliki ciri-ciri fisik yang lebih besar dari jenis udang lainnya. Udang galah biasanya hidup di daerah perairan air tawar yang dangkal.

Keunggulan budi daya udang galah diantaranya:

  1. Pangsa pasar luas
    Udang galah merupakan jenis udang yang diminati konsumen sehingga pasar terbuka lebar. Udang galah bisa dipasarkan di pasar domestik (dalam negeri) dan pasar mancanegara atau ekspor khsusnya ke negara Jepang dan negara-negara di belahan Eropa.

  2. Permintaan pasar tinggi
    Permintaan pasar untuk udang galah ini di pasar internasional pada tahun 2014 mencapai 20 ton per hari. Sementara kemampuan produksi udang galah Indonesia pada tahun 2011 mencapai 617 ton.

  3. Harga jual tinggi
    Harga jual udang galah terbilang tinggi, nilai jualnya mencapai Rp. 75.000/Kg namun harga dapat mengalami kenaikan atau penurunan tergantung situasi yang berkembang di pasar, namun pada prinsipnya nilai jual masih mencerminkan keuntungan yang cukup besar. satu kilogram

  4. Produksi bisa berbagai skala
    Udang galah bisa diproduksi atau dibudidayakan dalam skala kecil atau skala rumahan dengan menggunakan media kolam beton atau kolam terpal, empang, sawah dan lainnya sehingga bisa digunakan untuk menambah kesejahteraan keluarga. Budi daya udang galah berskala besar bisa dilakukan di tambak-tambak, waduk atau bendungan, danau, serta kolam yang berukuran cukup besar.

  5. Lebih tahan terhadap penyakit
    Udang galah memiliki daya tahan terhadap penyakit dengan baik. Masalah yang sering terjadi adalah bagaimana menjaga kondisi lingkungan agar sesuai dengan kebutuhan udang agar bisa melakukan pertumbuhan dengan baik pada fase pembesaran sampai siap panen. Kondisi lingkungan yang baik dapat dicapai dengan keahlian memenej kualitas air dan ketersediaan pakan yang cukup.

  6. Bisa diproduksi dengan jumlah besar dengan lahan air yang terbatas
    Dalam budi daya udang galah bisa dilakukan produksi dalam jumlah besar pada lahan yang terbatas dengan sistem padat tebar yaitu pada tiap meter lahan diisi benih udang galah lebih banyak atau lebih padat sehingga bisa memperbesar penghasilan. Padat penebaran yang dianjurkan pada pembesaran udang galah yaitu 510 ekor/m, dan masih bisa dimaksimalkan bila kualitas air sangat bagus.

sumber: https://budidayaudang.com/keunggulan-budi-daya-udang-galah/