Apa Saja Kelebihan dan kekurangan Gunpla MCM/Daban/Hongli dalam dunia Model Kit?


Selamat siang kawan,
terdapat beberapa jenis model kit dalam produksi action figur gundam,kira-kira Apa Saja Kelebihan dan kekurangan Gunpla MCM/Daban/Hongli dalam dunia Model Kit?
Terima Kasih

Untuk para builder dan penggemar gundam, yang sudah menjadi hobi dalam merakit gunpla, mungkin tidak hanya gunpla melainkan mengoleksi selain model kit dan franchise gundam yang secara official diproduksi oleh Bandai dan menjadi salah satu raksasa produsen mainan.

Karena faktor inilah banyak bermunculan produsen gunpla yang mirip dengan Bandai atau bisa dibilang Gunpla KW karna kebanyakan produsenya china.

Beberapa produsen gunpla KW yang terkenal antara lain seperti, TT Hongli, Daban, Dragon momoko, McModel. Kemunculan gundam non-Bandai itu yang kemudian disebut dengan Gundam Bootleg

walapun dibilang gunpla KW tapi ada beberapa gunpla bootleg yang tidak kalah dengan produk bandai, masing-masing dari gunpla tersebut memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing.

Mulai dari harga yang lebih murah dan beberapa mendapatkan part tambahan.

tentunya hal ini sangat menarik bagi seorang penggemar gunpla yang tidak memiliki budget cukup untuk membeli gunpla asli Bandai.


Untuk lebih lengkapnya silakan baca review dibawah ini.

Review didapatkan dari member Gundam Community Indonesia yang udah pengalaman ngerakit merk dibawah ini,

MC Model (MCM) (3rd party bootleg)

  1. Detail ajib 
  2. PC (polycap/join karet) kurang menggigit akibatnya gampang loose
  3. Snapfit empuk
  4. Harga ada yang bilang mahal, ada yang bilang murah, tergantung orang yang nilai

Daban (counterfeit)

  1. PC oke
  2. Snapfit ada beberapa bagian yang keras, ada yang longgar perlu di akalin dikit biar pas
  3. Detail dibawah MCM karena mengikuti produk Bandai
  4. Decal oke tapi di kerik gampang lepas, stiker foil TIDAK REKOMENDED
  5. Harga lebih mahal dari hongli

Hongli (counterfeit)

  1. Snapfit lumayan, ga terlalu bagus
  2. PC oke
  3. Detail lebih rendah dari daban
  4. Harga lebih murah dari daban
  5. Decal dan stiker foil, not recomended

Dragon momoko (counterfeit)

  1. Snapfit empuk 
  2. Decal oke, stiker foil tidak di rekomendasikan
  3. Part PC manteb, menggigit gak pake letoy dan loose
  4. Bahan plastik tipis dan lunak, hati2 jangan di tekan terlalu keras
  5. Detail oke, buat kualitas KW masih kelihatan detail nya 
  6. Harga – murah, sekelas hongli
  7. Warna plastik oke

QY (counterfeit)

  1. Harga murah meriah
  2. Snapfit empuk tapi ga klik, masih ada sisa space di antara part2
  3. Stiker gak banget
  4. PC agak keras kadang ga pas dgn part nya
  5. Bahan plastik tipis, lunak
  6. Warna kusam, kurang bersih

CS (counterfeit)

  1. Harga murah meriah
  2. Snapfit lebih parah klo di bandingin sama QY
  3. Stiker ngga banget
  4. PC keras
  5. Bahan plastik lebih tipis dan agak tranparan
  6. Warna kusam

Bendi (counterfeit)

  1. Harga Murah meriah
  2. kualitas plastik lembek banget
  3. warna hampir sebagus bandai
  4. Snapfit parah
  5. part terkadang ga lengkap
  6. PC terkadang ga pas dgn partna
  7. stiker lumayan bagus cmn kadang2 ga dapat

LW Dragon (counterfeit)

  1. Harga Murah Meriah
  2. Plastik keras
  3. Snapfit standar bootleg
  4. Warna sangat buruk. Color separation bukan pake plastik beda warna, tapi pake cat. jadi dalam runner cuma ada satu warna asli: hitam.  Udah gitu catnya tebel banget, ngeganggu snapfit
  5. Udah langka. Kayanya emang ga ada yang mau jual lagi

UPDATED: sekedar informasi mengenai apa itu bootleg/counterfeit/3rd party. how and why

Definisi Bootleg dan counterfeit
Patokan satu produk b@j@k@n atau tidak itu bukan dari “Bandainya belom ada” atau “desain lebih detil dari orinya”; tapi dari hak cipta dan lisensi/izin komersial. Gundam sebagai franchise itu hak ciptanya dipegang Sunrise (studio animasi), dan kalau komik/novel/majalah biasanya share juga dengan penerbitnya (mostly Kadokawa).
Untuk 1 produsen membuat merchandise (model kit, figure, kaos, casing hp, dll), maka dia harus dapet izin (dan biasanya profit share) dari pemegang hak cipta tersebut, in this case studio animasi sama penerbit.
Suatu barang jadi b@j@k@n karena dia memproduksi dengan kemiripan tanpa izin dari pemegang hak cipta.

Counterfeit, atau bahasa sininya KW dalam hal ini berarti menjipl@k produk yang dikeluarkan produsen Ori. Molding yang dibuat dengan reverse engineering/cast dari runner ori, dan seringkali dirubah sedikit untuk mencoba menghindari kena pelanggaran copyright(misal di boxart, nama “Gundam” diganti “Fighter”, atau proporsi beberapa part beda, atau dikasih bonus parts semacam clear parts, active cloak, etc).
Bahkan pada kasus yang di-upgrade(misal Age 1 Razor yang versi counterfeit dapet clear parts dan colored parts), tetap statusnya counterfeit, karena hak distribusi dari desain tetap dipegang bandai yang mendapat lisensi dari sunrise dan kadokawa, dan desain juga diambil dari runner parts bonus majalah yang rilis sebelumnya. Contoh counterfeit bootleg: Hongli/Gao-Gao, Dragon Momoko, Daban, QY, CS, LW Dragoon, dan juga beberapa perusahaan yang nge-recast resin keluaran B-Club.

3rd Party


Definisinya sih ya produsen pihak ketiga gitu. 3rd party sendiri ada 2 macam:

3rd party non-bootleg/licensedMereka pegang license, biarpun sedikit/sebagian, tetap bukan sebagai produsen utama. Misal kalau bandai, ada garage kit The O dan Xamel buatan Kotobukiya, atau sekarang Kotobukiya mau rilis Evangelion 01 1/400; atau revoltech dan SHF Iron Man sementara partner utama marvel dalam pembuatan toys adalah Hasbro. Dan ya non-bootleg. Oh ya, produk 3rd party ya desain dan teknologi perusahaannya sendiri(bikin sendiri, ga ngejiplak. liat aja bedanya  revoltech, SHF, Hot Toys, sama Hasbro Iron Man; atau ya EVA 01nya Bandai sama Kotobukiya).

3rd party bootleg/unliscensed 3rd paryya sama, mereka punya penerapan teknologi sendiri, biasanya detailing desain sendiri, tapi ya statusnya ga punya lisensi. Kalo buat kasus gundam, seringnya sih desain dari produsen resin resmi diambil, dimodif, terus bisa skala diganti, terus dirilisnya bisa tetep resin atau berubah jadi mokit. Beberapa produsen 3rd party bootleg bahkan punya teknologi sendiri macam frame sendiri, dsb, yang tentu status si framenya ga bootleg.

Kenapa sih ada barang bootleg/ilegal di Gundam ?

dan harganya murah, atau untuk 3rd party “murah”(value/price bagus)?

Kasusnya gini, Gundam itu 1 franchise, ga cuma plamo dan figure. Startnya dari anime, ide kreatif itu semua dari Sunrise(studio animasi/production housenya, buat yang terlalu ignorant dan ga tau). Untuk setiap merchandise, be it DVD/Blu-ray, game, figure, plamo, card game, dan semuanya, ini sunrise dapat profit share, baik dalam bentuk lisensi design, atau profit share.

hare ini untuk sunrise cukup besar. Bootleg, baik counterfeit atau 3rd party ga punya share ini, yang berarti semua keuntungan masuk ke produsen bootleg dan ga masuk ke sunrise.

Ya bayangin aja bikin produk, ide dari produk diambil, dimodifikasi, terus dijual sama orang tanpa dapet bagian dari duitnya,

apalagi kalau produknya cuma ditiru/counterfeit.

Perlu diketahui bahwa suatu anime itu pas tayang di TV umumnya statusnya rugi/belum balik modal, penjualan merchandise, baik DVD/BD, maupun merchandise lainnya yang bikin si studio survive/profit.

Ya kalo franchise gundam udah ga bisa menghasilkan profit buat sunrise atau partnernya, bandai, bukan ga mungkin bakal di-cut, yang berarti ga ada lagi seri gundam baru.