Apa saja kelebihan dan kekurangan dari perusahaan Perseroan Terbatas (PT)?

Perseroan Terbatas

Perseroan Terbatas atau PT adalah badan hukum yang didirikan berdasarkan perjanjian, melakukan kegiatan usaha dengan modal dasar yang seluruhnya terbagi dalam saham, dan memenuhi persyaratan yang ditetapkan dalam Undang-Undang

Beberapa kelebihan dari Perseroan Terbatas (PT), yaitu:

  • Mudah mengumpulkan modal dengan cara mengeluarkan saham

  • Pemimpin mudah diganti jika dianggap kurang cakap

  • Tanggung jawab pemilik sebatas nilai saham yang dimiliki

  • Kelangsungan usaha perusahaan lebih terjamin

Adapun kekurangan dari Perseroan Terbatas (PT) adalah sebagai berikut.

  • Tanggung jawab yang terbatas menyebabkan tindakan-tindakan yang dibuat cenderung kurang hari-hati

  • Prosedur untuk mendirikan PT relatif lebih sulit dibandingkan mendirikan badan usaha lainnya

  • Saham mudah diperdagangkan, sehingga menyebabkan timbulnya spekulasi

  • Biaya untuk mendirikan PT relatif besar

  • Rahasia badan usaha kurang terjamin, karena semua kegiatan perusahaan harus dilaporkan kepada para pemegang saham

Referensi:
Mulyati, Sri Nur. 2009. Ekonomi 1: Untuk Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah Kelas X. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.