Apa Saja Jenis Kanker Darah?

Kanker darah sendiri didefinisikan sebagai jenis kanker yang memengaruhi produksi dan fungsi dari sel-sel darah. Kanker ini lebih banyak bermula di bagian tubuh yang membuat sel-sel tersebut, yaitu sumsum tulang. Apa Saja Jenis Kanker Darah?

Ada baiknya kamu mengetahui dengan jelas apa saja jenis kanker darah yang mungkin menyerangmu. Ini penting agar pengobatan dan perawatan medis yang diberikan bisa efektif dan efisien. Berikut 3 jenis kanker darah yang paling umum terjadi:

Leukemia
Kanker darah yang paling umum dikenal oleh masyarakat adalah leukemia. Jenis kanker ini bisa ditemukan pada sumsum tulang.

Penyebab leukemia adalah jumlah sel darah putih tidak normal yang terlampau banyak, namun tidak mampu melawan infeksi. Tentu saja kondisi ini akan berakibat buruk pada kemampuan sumsum tulang dalam memproduksi sel-sel darah merah maupun trombosit.

Limfoma
Tipe lain dari kanker darah yang sering diderita adalah limfoma. Kanker jenis ini mempengaruhi pada sistem limfatik dalam tubuh, termasuk kelenjar timus, kelenjar getah bening, limpa, serta sumsum tulang.

Sebagaimana kita tahu, sistem limfatik sangat penting sebagai bagian dari sistem kekebalan tubuh. Salah satu bagian dari sistem imun adalah sel-sel darah putih (limfosit) yang berfungsi melawan infeksi.

Jika limfosit kemudian berubah abnormal, mereka akan memperbanyak diri tanpa terkendali dalam kelenjar getah bening serta jaringan lain dalam tubuh. Bila tidak ditangani, sel-sel kanker ini akan mengganggu kinerja sistem kekebalan tubuh.

Myeloma
Myeloma merupakan jenis kanker darah yang menimpa sel-sel plasma. Sel plasma sendiri adalah sel darah putih yang menghasilkan antibodi, guna melawan penyakit dan infeksi yang menyusup ke dalam tubuh.

Ketika berubah menjadi sel myeloma, sel-sel kanker tersebut akan mencegah tubuh untuk memproduksi antibodi yang normal. Akibatnya, sistem imunmu akan melemah dan kamu lebih rentan terkena infeksi.

https://www.dokterbabe.com/artikel/gejala-kanker-darah/