Apa saja jenis-jenis keunggulan yang dimiliki perusahaan terhadap perusahaan pesaing?

Keunggulan kompetitif

Persaingan bisnis yang semakin ketat dewasa ini membuat manajemen perusahaan harus berpikir keras untuk menemukan cara yang tepat agar mampu bertahan dan sekaligus berhasil mencapai tujuan manajemen perusahaan tersebut

Beberapa keunggulan yang dimiliki atau yang dikejar oleh perusahaan dibandingkan dengan perusahaan pesaing antara lain :

  • Keunggulan kompetitif (competitive advantage), yaitu jika tindakan perusahaan dalam suatu industri atau pasar mampu memberi nilai tambah dan jika hanya ada beberapa (sedikit) perusahaan yang mampu melakukan tindakan serupa;

  • Keunggulan paritas (competitive parity), yaitu jika tindakan perusahaan dalam suatu industri atau pasar mampu memberi nilai tambah dan cukup banyak perusahaan yang mampu melakukan tindakan serupa;

  • Ketidakunggulan kompetitif (competitive disadvantage), yaitu jika tindakan perusahaan dalam suatu industri atau pasar gagal memberi nilai tambah ekonomis.