Ikan sapu-sapu yang kita kenal itu berwarna hitam pekat, tapi sebenarnya apakah ada jenis lain dari ikan sapu-sapu yang sering kita kenal itu?
Ikan sapu-sapu ada banyak jenisnya tidak hanya yang hitam pekat yang sering kita lihat saja. Contohnya Ikan sapu-sapu zebra atau Hypancitrus Zebra. Ikan ini merupakan ikan sapu-sapu hias termahal karena warna tubuhnya yang mirip dengan zebra.
Lainnya, ada ikan sapu-sapu Leopard. Ikan ini berasal dari Brazil dan dinamakan Leopard karena bentuk dan warna tubuhnya yang sama dengan Leopard.
Jenis selanjutnya adalah Golden Royal Line Pleco yang banyak ditemukan di Venezuela dengan ciri-ciri tubuhnya memiliki corak coklat horizontal.
Masih banyak jenis ikan sapu-sapu lainnya, dan kebanyakan adalah jenis ikan sapu-sapu hias atau biasa disebut ikan sapu-sapu kaca. Ikan ini diletakkan di dalam akuarium sebagai pembersih dari akuarium.