Apa saja elemen dalam alur perusahaan yang harus diketahui oleh seorang product manager agar dapat memahami peran dan tanggung jawabnya dalam perusahaan?


Manager produk (Product Manager) bertanggung jawab untuk keseluruhan strategi, perencanaan & pengembangan, roadmap, dan fitur dari sebuah produk atau lini produk. Tanggung jawab Manager Produk juga dapat mencakup pemasaran, perencanaan, dan bertanggung jawab atas laba rugi.

  • Company Type : Company type dianggap penting dalam menentukan jenis produk yang akan disediakan oleh perusahaan, atau jenis pasar yang menjadi target dari perusahaan. Banyak perusahaan hanya fokus pada penyelesaian proyek tertentu. Lain dengan perusahaan yang memposisikan diri mereka sebagai perusahaan yang memberikan produk dan layanan untuk memenuhi kebutuhan pasar yang spesifik namun meluas.

  • Company Mission : Tujuan perusahaan dinyatakan secara eksplisit, aktual, dinyatakan dalam bentuk tugas yang luas dan berorientasi pada tugas sehingga mencakup batasan akhir untuk operasional perusahaan. Setiap stakeholder dalam perusahaan harus dapat menginternalisasi dan mengartikulasikannya sehingga mereka dapat memahami bagaimana pekerjaan yang mereka lakukan dalam membantu memenuhi tujuan perusahaan.

  • Corporate Goals & Objectives : Merupakan pernyataan khusus yang berasal dari misi perusahaan mengenai pencapaian yang diinginkan dari waktu ke waktu.

  • Strategies : Tindakan yang direncanakan atau diambil untuk mencapai tujuan, baik jangka panjang maupun jangka pendek.

  • Work Structure : Cara khusus dimana sumber daya manusia pada suatu perusahaan diatur untuk mencapai tujuan dan sasaran melalui pelaksanaan rencana strategis dan taktis.

  • Business/Portfolio Plans : petunjuk eksplisit untuk menciptakan atau mengembangkan unit bisnis atau lini produk. Meskipun rencana ini akan terus berlanjut, namun biasanya dikembangkan dalam perode waktu tertentu. Rencana ini harus dapat digabungan atau dipisahkan menjadi kelompok yang lebih luas atau lebih sempit sesuai kebutuhan.

  • Roadmaps : Rencapa evolusi jangka panjang untuk lini produk berdasarkan pasar, driver kompetitif dan teknologi.

  • Product Plans : Petunjuk eksplisit untuk mengenalkan dan mengelola produk atau layanan perusahaan.

Referensi

https://www.brainmates.com.au/wordpress/wp-content/uploads/2006/06/Product%20Managers%20Resource%20Guide%20%20A%20White%20Paper[1].pdf