Apa saja ciri-ciri masyarakat politik secara umum?


Tahukah kamu apa saja ciri-ciri masyarakat politik secara umum?

Peran serta masyarakat dalam politik adalah terciptanya masyarakat politik yang kritis dan partisipatif. Masyarakat politik memiliki beberapa ciri-ciri, diantaranya sebagai berikut ciri ciri masyarakat politik :

  • Memiliki kesadaran dan secara sukarela menggunakan hak pilihnya dalam sistem pemilu di Indonesia, terutama warga negara yang meiliki hak pilih.
  • Memiliki sifat dan sikap kritis terhadap setiap kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah.
  • Menerima setiap kebijakan pemerintah sebagaimana adanya.
  • Menolak kebijakan pemerintah yang tidak sesuai dengan alasan tertentu,Ada pula yang bersikap acuh tanpa partisipasi apapun, atau sering disebut golongan putih (GolPut).
  • Berpartisipasi dalam partai politik, serta berkomitmen terhadap partai politik pilihannya.
  • Musyawarah menjadi jalan utama dan terbaik yang sering dilakukan untuk menyelesaikan konflik sosial dalam masyarakat.
  • Masyarakat memiliki tingkat respon yang baik pada setiap kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Di Indonesia, penggunaan kata partisipasi dalam hal politik seringkali mengacu pada dukungan yang diberikan oleh masyarakat untuk melaksanakan kebijakan yang telah dibuat oleh para pemimpin dalam pemerintahan. Namun sangat jarang adanya ungkapan yang menempatkan warga menjadi tokoh utama dalam penentu sebuah kebijakan.