Apa perbedaan Bolu dan Cake?

Eits, apa kalian selama ini mengiranya sama? Ternyata mereka berbeda loh!

Sebetulnya bolu adalah bahasa Indonesia dari cake. Tetapi pengertiannya kemudian bergeser, bolu diartikan sebagai cake yang kasar dan padat. Dibuat dari kuning telor yang lebih banyak ketimbang putih telornya dan pemakaian tepung sedikit.

Sponge cake adalah jenis cake yang dibuat dengan cara telor dikocok bersama gula, margarin dicairkan. Cake yang ini rasanya lebih ringan ketimbang jenis butter type cake (cake yang dibuat dari margarin yang dikocok lalu telor dimasukkan satu per satu sambil terus dikocok).

Referensi: