Apa penyebab sisik ikan louhan mengelupas ?

Warna sisik ikan louhan yang unik menjadi daya tariknya, namun tak jarang tiba-tiba sisik tersebut mengelupas. Apakah penyebab sisik louhan tersebut mengelupas? Apakah bisa tumbuh lagi ?

Penyebab sisik ikan louhan terkelupas dibagi menjadi 2, yaitu :

  • Terkelupas karena hal wajar
    Jika terkelupasnya disebabkan karena berbenturan dengan kaca atau benda lainnya, maka tidak perlu khawatir karena hal terebut adalah hal yang wajar. Selain itu, sisik akan tumbuh kembali meskipun dalam waktu lama.

  • Terkelupas karena penyakit
    Penyakit yang mungkin menyerang adalah borok. Ciri-cirinya muncul bintik merah pada perut ikan. Biasanya sisik terkelupas mulai dari pangkal ekor.