Apa penyebab, gejala dan pengobatan penyakit busuk sirip pada ikan mas koki ?

penyakit Busuk sirip pada ikan mas koki

Busuk sirip adalah penyakit yang muncul karena infeksi oleh bakteri jahat yang menyerang ketika Maskoki dalam keadaan kurang sehat. Penyakit ini ditandari dengan munculnya warna putih di tepi sirip, ekor ataupun tubuh Maskoki. Perlahan namun pasti, bakteri ini kemudian menggerogoti tepi tersebut sehingga sirip, ekor atau tubuh Maskoki terlihat robek dan compang-camping. Kadangkala busuk sirip juga disebabkan oleh jamur.

Penyakit busuk sirip sering muncul apabila Maskoki mengalami luka di tubuh atau siripnya. Penyakit ini cukup mudah diobati.

Apa penyebab, gejala dan pengobatan penyakit busuk sirip pada ikan mas koki ?

Gejala

Sirip terlepas, dan atau sirip sobek sehingga terlihat compang-camping. Terlihat ada warna putih di tepi ekor, dan kadangkala tepi sirip terlihat warna kemerahan. Jika tidak diobati, perlahan ekor dan sirip Maskoki akan digerogoti sampai habis; dan kemudian bakteri ini menginfeksi tubuh Maskoki.

Penyebab

Penyebab penyakit busuk sirip pada ikan mas koki antara lain :

  1. Maskoki mengalami stress sehingga kondisi tubuhnya menurun, yang mungkin disebabkan oleh penanganan ikan yang kurang baik, sehabis berkelahi, populasi ikan yang terlalu padat, kualitas air yang tidak baik, ataupun karena suhu air yang terlalu rendah (sekitar 15o C).

  2. Maskoki yang memiliki luka fisik, bisa mendapat infeksi dan terserang bakteri ini. Luka fisik mungkin disebabkan oleh tergores benda tajam, karena berkelahi, karena bergesekkan dengan tubuh ikan lain.

Pengobatan

Pindahkan Maskoki ke tempat karantina jika memungkinkan. Gunakan obat antibiotik atau antibakteri spektrum luas (misalnya: Maracyn dan Maracyn 2 atau Kanacyn di Amerika Serikat, Myxazin di Britania Raya). 3% larutan garam ikan juga bisa menyembuhkan penyakit yang masih dalam skala ringan. Kualitas air yang baik sangat membantu dalam proses penyembuhan ini. Pemulihan jaringan sirip bisa dibantu dengan menggunakan Melafix.

Pencegahan

Penyakit busuk sirip bisa dicegah dengan cara merawat Maskoki dengan baik, yaitu dengan menjaga kualitas air, mengatur jumlah kepadatan ikan, dan tidak mencampur Maskoki dengan ikan lain yang suka berkelahi. Obat antibiotik mempengaruhi siklus ini, jadi kita juga perlu mengawasi kualitas air selama masa penyembuhan.

Sumber : NevadaGoldfish.com is for sale | HugeDomains