Apa makna Self-Love menurut kalian?

“Cintai dirimu dahulu, sebelum mencintai orang lain”

Pernah mendengar istilah self-love ? Apa yang ada di pikiranmu saat mendengar istilah tersebut? Self-love sendiri memiliki definisi bagaimana cara kita menghargai diri kita sendiri dengan menerima berbagai kelebihan dan kekurangan yang ada di diri kita. Self-love bukan hanya memiliki pengertian bahwa kita bisa menghargai diri kita di saat kita mencapai suatu hal yang berharga atau keberhasilan kita dalam meraih impian kita. Tetapi, self-love juga memiliki pengertian bahwa kita mampu menerima diri kita bahkan di kondisi tersulit sekalipun.

Kalau kamu sendiri memaknai self-love seperti apa sih dan dengan cara apa kita seharusnya mencintai diri sendiri ?

5 Likes

Self-Love bisa kita bilang sebagai bentuk penghargaan buat diri kita sendiri yang tumbuh dari tindakan yang mendukung pertumbuhan fisik, psikologis, dan spiritual kita. Self-love itu sifatnya dinamis, karena hal itu bisa tumbuh melalui tindakan yang membuat kita dewasa. Kalau misalnya temen-temen bisa mulai menerima kekurangan kalian lalu menjadikan itu sesuatu yang lebih baik dan memandang hal tersebut menjadi lebih positif, itu sudah salah satu bentuk tindakan self-love yang kalian lakukan.

Self-love sendiri sebenarnya sesuatu yang terbilang tidak sulit untuk dilakukan. Contohnya seperti kita bertindak sesuai yang kita butuhkan, bukan sesuai yang kita mau. Kalau misalnya kalian fokus sama apa yang kalian butuhkan, kalian bisa banget terhindar dari pola-pola perilaku yang otomatis bisa membuat kalian mendapat atau bahkan berada di suatu masalah, ngebuat kalian terjebak di masa lalu, dan yang lebih bahayanya lagi, hal itu bisa ngebuat kalian kurang mencintai diri kalian sendiri nantinya. Pokoknya temen-temen janan sampe terjebak di situasi seperti ini.

Selain itu, kita harus melatih diri kita buat ngerawat atau peduli tentang diri kita sendiri dengan baik. Dengan cara ini, sudah pasti kalian bisa lebih mengembangkan self-love kalian ketika kalian benar-benar peduli sama kebutuhan dasar kalian dengan lebih baik. Emang gimana caranya self-love dengan hal ini? Contoh dari hal-hal yang dilakuin itu cuma se-simple kalian makan makanan yang setiap hari, memperhatikan nutrisi yang sehat, olahraga, tidur nyenyak, dan juga interaksi sosial yang sehat.

Kemudian, hal yang harus kita lakuin demi mencapai self-love itu dengan cara menjaga diri kita sendiri. Hal ini bisa kalian lakukan dengan cara memilih orang-orang yang tepat untuk kehidupan kalian sehari-hari. Jangan sampai kalian berada di lingkungan pertemanan atau hubungan yang ga sehat.

Hal yang bisa kita lakukan setelahnya itu termasuk hal yang terbilang gampang-gampang susah, yaitu memaafkan diri kalian sendiri. Tanpa kita sadari, terkadang kita ini sering menghukum diri kita sendiri karena kesalahan-kesalahan yang kita perbuat akibat dari proses pembelajaran. Padahal, kalau kalian bisa dengan mudah memaafkan diri kalian sendiri atas kesalahan-keselahan tersebut, itu udah termasuk tindakan dari self-love. Kalian harus bisa menerima fakta bahwa tidak semua orang di dunia ini tuh sempurna, tidak ada istilah kegagalan, kalau kalian sudah belajar dan tumbuh dari kesalahan.

3 Likes

Pernah dalam keadaan paling buruk, seperti sakit parah, atau gagal dalam suatu hal kemudian ada orang di sekitar kita (misal sahabat, orang tua, atau pacar) yang menerima itu semua?

Menerima kita yang sedang kesakitan, sedang gagal, dan tetap percaya bahwa kita bisa bangkit lagi.

Jika pernah melihat itu, menurutku seperti itulah makna selflove. Menurutku self-love adalah kondisi dimana diri kita bisa menjadi orang-orang seperti itu untuk diri sendiri. Menerima segala ketidaksempurnaan, menjadi teman terbaik bagi diri sendiri.

Jadi kalaupun tidak ada orang-orang yang bisa menerima diri kita apa adanya, setidaknya ada satu yang tetap bisa menerima yaitu diri sendiri.

Wujud self-love juga bukan hanya menerima ketidaksempurnaan, tapi juga mendorong diri untuk bisa menjadi versi terbaik dari diri. Jadi kalau ada orang yang misalnya memiliki sifat buruk, kemudian dikritik orang, tapi dia menyangkal dengan berpikir bahwa ini memang sifat diri apa adanya dan harus menerima saja, itu bukan self-love. Apakah kamu yakin bahwa sifat itu tidak bisa dirubah? Apa kamu yakin itu versi terbaik dari dirimu yang bisa kamu capai? Jika tidak yakin, maka coba ubah hal itu, itu baru self-love.

Kalau masih susah memaknai self-love, mungkin bisa dibayangkan bagaimana perilaku kamu ke orang yang kamu cintai. Apakah kamu sudah memperlakukan dirimu seperti kepada orang yang kamu cintai?

2 Likes

Secara pribadi, saya memaknai sebuah self-love adalah sebuah kebanggaan yang harus diungkapkan terhadap energi alam. Kita berada di alam di mana kita terikat ruang dan waktu sehingga kita secara langsung mempertahankan sistem agar bertahan dari entropi. Dan, self-healing adalah salah satu sistem untuk mempertahankan keadaan itu.

Mungkin sederhana. Tetapi, dengan cara self-love kita mampu memahami pribadi secara utuh. Semisal, kita adalah manusia yang diberi akal, manusia yang memiliki kebebasan, makhluk sosial, hingga makhluk yang dapat menjemput ajal di waktu tertentu. Self-love mengajari kita arti manusia seutuhnya. Sepatutnya kita kenali pribadi dan tenggelam dalam ranah kebatinan yang dalam.

Cara terbaik menurut saya adalah dengan merepresentasikan diri sendiri sebagai manusia seutuhnya. Sering-sering melakukan meditasi agar kita dapat menemukan jalan keluar dalam kehidupan yang bermasalah ataupun untuk mendapatkan kebahagiaan. Dengan cara ini, besar kemungkinan manajemen psikologi kita akan teratur dan behagia di kondisi apapun.

Aku sepakat, self-love adalah menghargai diri sendiri dalam kondisi apa pun. Namun, menurutku, dalam kondisi baik, kita tidak boleh sampai over proud dengan diri sendiri. Sementara saat dalam kondisi buruk, kita juga tidak boleh selalu ‘pasrah’. Jika mencintai diri sendiri, seharusnya kita tahu apa yang terbaik untuk diri kita: menerima kelebihan sebagai anugerah yang patut dimanfaatkan sebaik-baiknya, pun menerima kekurangan sebagai hal yang masih bisa kita perbaiki (bukan malah pasrah).

Mungkin memang ada kalanya mencintai diri sendiri membuat kita merasa cukup, tetapi jangan abaikan momen ketika merasa diri kita masih bisa berkembang menjadi lebih baik, apalagi bisa bermanfaat bagi orang lain. Maka itu, self-love juga berarti memahami diri sendiri.

Self Love menurut saya adalah menerima apa adanya diri sendiri dengan kelebihan dan kekurangan yang kita miliki. Tekadang orang yang paling keras kepada kita adalah diri kita sendiri, terkadang yang paling menyakiti kita adalah kita sendiri. Entah itu dengan melakukan hal yang berlebihan atau dengan tidak mengontrol diri sehingga membuat dampak buruk ke diri kita sendiri.

Kalau saya memang sering sekali tidak percaya diri. Say aselalu memunculkan pikiran-pikiran bahwa saya tidak lebih baik dari orang lain, dan selalu berpikir bahwa saya tidak aka bisa melakukan sesuatu yang menurut saya sulit. Atau simpelnya, merasa tidak cantik. Hal-hal yang seperti itu menunjukkan bahwa kita tidak mencintai diri sendiri.

Saya awali mencintai diri sendiri dengan berbicara kepada diri sendiri bahwa saya berhak untuk bahagia, saya punya potensi yang sama dengan orang lain, saya pasti bisa kalau berusaha. Atau memberikan self reward ketika saya berhasil mencapai target.

Menurut aku self love adalah kondisi dimana kita mampu menerima atau menghargai diri sendiri dengan cara mengapresiasi ketika kita berhasil mencapai suatu hal. Contohnya ketika berhasil untuk menerima segala kekurangan pada diri sendiri dan tidak bersikap insecure terhadap orang lain, selalu puas dan bangga dengan hasil yang dicapai dengan usaha sendiri dan juga fokus dengan tujuan hidup.

Dan menurut aku juga, cara yang seharusnya kita ambil untuk mencintai diri sendiri dapat dimulai dari :

  1. Pertama, kita harus bisa memahami dan mengenal diri kita sendiri tentang seperti apa karakter kita, apa kekurangan dan kelebihan dari diri kita sendiri. Cara ini menurut aku merupakan cara yang paling mendasar karena dengan bisa memiliki kesadaran akan diri sendiri, kita dapat menentukan target kedepan seperti apa, tujuan hidup yang benar seperti apa, dan juga kemana kita harus melangkah.
  2. Kedua, kita tidak perlu menggunakan standar orang lain untuk menilai diri sendiri, karena masing-masing dari kita memiliki penilaian sendiri. Kita harus bisa menghargai keputusan apa saja yang kita ambil dan tidak perlu memenuhi kriteria apapun untuk merasa bangga.
  3. Ketiga, “Kepercayaan Diri”. Yap, kamu harus bisa meningkatkan kepercayaan diri dengan berhenti membandingkan dirimu dengan orang lain, merawat diri dan berbuatlah baik dengan setiap orang.
  4. Keempat, ubah kebiasaan lamamu dengan mulailah untuk tidak mengkritik dirimu sendiri untuk setiap hal negatif yang kamu miliki. Berusahalah untuk membuat dirimu tersenyum dengan mengatakan hal positif pada dirimu sendiri, dan katakan pada dirimu bahwa kamu mampu dan siap untuk menghadapi situasi apapun yang akan kamu hadapi.

Untuk kamu yang masih mencari versi terbaik dari dirimu, selamat dan semangat melakukan keempat hal diatas :slight_smile:

Self love menurut saya adalah bentuk dari memahami dan menghargai diri sendiri. Bagaianna cara kita seharusnya mencintai dir sendiri? menurut saya hal awal yang dapat dilakukan adalah dengan mementingkan diri senrii dahulu dibandingkan orang lain. Namun bukan berarti egois ya. Jadi, misalkan kita tidak perlu mamaksakan bahwa kita perlu membantu orang lain dengan keadaan hal yang kita bantu itu membuat kita kesulitan. Karena bentuk self love adalah menintai dan menghargai diri kita sendiri, jadi kita tidak perlu memaksakan diri kita untuk membantu orang lain.

Dan juga bentuk self love lain yang dapat kita lakukan adalah dengan mencintai diri kita, misalkan tubuh kita memang bukan yang putih, langsing dan tinggi, namun kita tetap percaya diri dengan keadaan diri kita yang seperti itu, tanpa perlu peduli orang lain. menurut saya itu salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menerapkan self love, karena dengan begitu kita dapat berdamai dengan diri sendiri tanpa peduli omongan orang lain terlbeih dahulu,

Self Love vs Insecurity

Halo! Kalau ngomongin Self Love, menurutku erat banget sih kaitannya dengan hal yang lagi sering banget dihadapin semua orang apalagi kaum muda, yap Insecure. Menurut ku sendiri insecure adalah sebuah waktu dimana diri sendiri gak bisa terima segala kekurangannya, merasa orang lain lebih hebat, lebih cantik/tampan, lebih kaya yah pokoknya lebih beruntung. Sedangkan Self-love atau mencintai diri sendiri bukan sekadar keadaan merasa baik. Cinta diri adalah sebuah pilihan loh, Ini adalah cara berkomunikasi dengan diri sendiri yang melibatkan pemahaman tentang kehidupan tanpa menghakimi atau menghukum diri sendiri. Self-Love bisa juga diartikan bagaimana kita melihat dan memperlakukan diri kita. Jadi ini sebuah gerakan aktif bukan pasif.

Nah, kenapa sih insecure itu berhubungan erat sama Self Love? Karena salah satu menghentikan rasa ke-insecure an itu dengan Self Love! Yap! Dengan kita mencintai diri sendiri gaada tuh yang namanya merasa minder apalagi kecewa berat sama diri sendiri, dengan Self Love kita bisa berdama dengan diri sendiri dan bisa menghadapi segaala masalah kehidupan, so jangan lupa Self Love ya!

Self-Love menurut saya adalah upaya kita dalam mencintai diri kita sendiri, cara kita mencintai diri kita sendiri tentunya dengan mengenali kelebihan dan kekurangan diri kita . Namun, dalam memaknai Self-Love kita tidak boleh terlalu berlindung dibalik kata Self-Love itu sendiri, seperti kita memiliki sikap pesimis, lalu kita berlindung dibalik kata self love yaitu “ya udah terima aja memang aku orangnya gampang dawn” . Tentu saja hal tersebut tidak dibenarkan. Menurut saya Self-Love adalah ketika kita mensyukuri kelebihan kita dan memperbaiki kelemahan kita. Jadi, self-love bisa dimaknai dengan tidak membiarkan kita terjebak pada sikap atau kebiasaan yang tidak baik yang ada pada diri kita dengan catatan “kita melakukan itu untuk diri kita sendiri bukan untuk memenuhi ekspektasi orang lain dan kita merasa nyaman dan bahagia akan hal tersebut

Seperti contoh menggunakan skincare, yang menurut saya merupakan bentuk self-love dengan tindakan berupa merawat diri kita atau tidak membiarkan diri kita tidak terurus ataupun tidak terawat. Beberapa hal yang menurut saya penting dalam memaknai Self-Love yaitu :

  1. Mengenal diri sendiri, menerima kelebihan dan memperbaiki kekurangan
  2. Self-Love dilakukan atas dasar bentuk bukti bahwa kita mencintai diri kita sendiri bukan untuk membuat orang terkesan
  3. Selama kita nyaman, bahagia dan percaya diri, just do it! karena cara setiap orang dalam mencintai dirinya sendiri berbeda-beda.
  4. Fokus pada apa yang kita punya, hargai itu, karena apa yang menurut kita tidak berharga bisa jadi hal yang paling diinginkan oleh orang lain.
  5. Jangan membandingkan diri dengan orang lain, karena setiap manusia terlahir unik dan punya kelebihan dan kekurangan yang berbeda-beda

Mungkin segitu pendapat dari aku, semoga bermanfaat buat temen-temen, saya harap kalian juga bisa mencintai diri kalian sendiri. Kalian bisa dengerin lagu ini, Epiphany-Jin BTS, arti lagunya bagus banget, memeberikan kita kesadaran tentang pentingnya self-love. :grin:

Sepakat sekali dengan konsep self-lovenya. Ketika kita mulai memaafkan diri sendiri, berdamai dengan masa lalu yang pernah menyakiti, lebih memperhatikan diri dan menghargai diri sendiri, memvalidasi setiap rasa yang dirasakan dgn tidak menahannya, itu semua bentuk self love.

Dan juga self love berbeda dengan selfish, banyak yang saya lihat orang-orang masih sulit untuk membedakan dua hal ini.

Kalau menurutku self-love itu bentuk penghargaan diri berupa tindakan dan pola pikir yang mampu mendewasakan kita. Sesimple muji diri sendiri, menerima kekurangan diri, mengetahui perasaan dan keinginan diri sendiri, dll.
Dan menurutku self-love itu bagi beberapa orang masih sulit diterapkan karena faktor lingkungan yang cenderung terlalu banyak mendikte seseorang. Akibatnya, orang jadi susah untuk mengekspresikan diri sesuai keadaan mereka dan terlalu banyak memikirkan pandangan orang lain ketimbang perasaan mereka sendiri. Jadi, ya menurutku kampanye soal self-love yang akhir-akhir ini banyak banget di sosial media itu murni karena kurangnya pemahaman masyarakat soal self-love itu sendiri. Semoga kedepannya orang-orang lebih aware deh sama self-love ini.

Menurut saya pribadi self-love merupakan bentuk apresiasi pada diri sendiri dengan mampu mengambil keputusan dalam perkembangan spritual, fisik, dan juga psikologis. contohnya saat diri kita sendiri sudah berhasil menerima kekurangan dan kelebihan diri sendiri, berdamai degan masa lalu yang menyakitkan
self-love disini tidak hanya menerima segala kekurangan atau kelebihan yang ada pada diri kita, tetapi dengan menjaga diri kita dari beberapa orang yang toxic diluar sana juga merupakan bentuk kita melindungi dan mencintai diri sendiri, dengan kita fokus terhadap tujuan hidup yang dimiliki, lalu hidup secara puas dengan usaha yang telah dilakukan.

Menurut saya, self-love adalah keadaan di mana kita menerima segala kekurangan dan kelebihan yang kita miliki. Kita tidak hanya bangga terhadap apa yang kita kuasai, apa yang kita bisa, kelebihan apa yang kita punya sementara orang lain tidak memilikinya, tetapi juga bangga terhadap batas kemampuan kita. Semua orang pasti punya kekurangan. Namun, tidak semua orang bisa menerima kekurangan mereka.
Dengan self-love, kita juga jadi lebih percaya dengan kemampuan kita sendiri. Kita percaya nahwa kesulitan yang kita hadapi, usaha yang kita lakukan saat ini, dapat membawa kita pada pencapaian yang luar biasa. Dengan begitu, kita jadi lebih fokus dengan usaha kita sendiri tanpa sibuk membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain. Sebenarnya, membandingkan diri kita dengan orang lain tidak sepenuhnya salah. Hal itu bisa kita gunakan sebagai motivasi agar semakin bersemangat dalam mencapai tujuan kita. Tapi jika berlebihan, hal itu dapat membuat kita tidak bersyukur. Kemampuan kita jelas berbeda dengan orang lain. Tidak bisa disamaratakan. Semua orang punya titik start dan finish yang berbeda-beda.

menurut saya pribadi, self-love itu adalah sebuah fondasi yang memungkinkan kita untuk bersikap tegas, menjalin hubungan yang sehat dengan orang lain, mengejar minat dan mimpi, serta merasa bangga kepada diri sendiri sehingga penting untuk kita mengelola self-love dengan baik. Salah satu cara untuk mencintai diri sendiri adalah dengan tidak membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain,baik itu secara fisik, skill, dan lain-lain karena setiap orang pasti berbeda, mereka memiliki keunikan masing-masing.

Self love menurutku sebagai bentuk syukur kepada diri sendiri. Self love merupakan aspek sangat penting yang harus kita genggam. Terkadang diri kita disibukkan dengan hal lain sampai kesehatan diri kita kurang diperhatikan. Dengan adanya self love kita dapat lebih memperhatikan diri kita sebaik mungkin.
Setiap manusia memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, dengan adanya self love kita dapat semakin yakin pada diri kita dapat menghadapi masalah dan cobaan yang terjadi dalam hidup. Self love ini juga sangat meningkatkan rasa optimis kita.