Apa makna dari Logo Wonderful Indonesia ?

image

Kementerian Pariwisata Republik Indonesia telah membuat penjenamaan pariwisata Indonesia untuk menjadi ujung tombak segenap upaya peningkatan pariwisata Indonesia, baik di dalam maupun luar negeri.

1 Like

Sewaktu saya mengikuti seleksi kakang mbakyu kota malang, saya juga mempelajari sekilas mengenai Wonderful Indonesia yang merupakan Branding dari Pariwisata di Indonesia. Penjenamaan atau pemerekan atau pelabelan suatu negara (country branding atau nation branding) adalah suatu hal yang sangat penting bagi suatu negara-bangsa (nation state), tidak terkecuali Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Country branding sangat penting karena terkait erat dengan kepribadian (personality), jati diri (identity), citra (image), dan nama baik (reputation), bahkan kepercayaan (trust) negara-bangsa di mata dunia internasional. Dan, kesemuanya akan bermuara pada pariwisata (tourism). Penjenamaan pariwisata negara (country branding atau nation branding) yang baik dengan sendirinya akan meningkatkan nilai tambah (value added) negara tersebut.

Berikut adalah makna dan arti dari logo Wonderful Indonesia.

  1. Bentuk logo mengambil konsep Garuda Pancasila sebagai dasar Negara akan tetapi dengan pengolahan yang modern.
  2. Lima Sila digambarkan berupa 5 garis warna yang berbeda dan merupakan simbol diversity Indonesia yang penuh dengan keanekaragaman.
  3. Logo diolah menjadi bentuk dan warna yang dinamis sebagai perwujutan dari dinamika Indonesia sebagai negara berkembang
  4. Jenis huruf dan logo diambil dari elemen otentik Indonesia yang disempurnakan dengan sentuhan modern.

Adapun lima kreteria dari Wonderful Indonesia adalah :

  1. Wonderful Nature
  2. Wonderful Culture
  3. Wonderful People
  4. Wonderful Food
  5. Wonderful Value of Money

Tahukah Anda bahwa logo Wonderful Indonesia pada awal diresmikan sampai sekarang telah mengalami beberapa perubahan, atau tepatnya reposisi logo. Karena sekilas logo wonderfull Indonesia tersebut tidak pernah mengalami perubahan sama sekali. Logo wonderful indonesia dari tahun ketahun masih mengedepankan bentangan sayap burung Garuda .

Referensi :
http://www.indonesiacayo.com/2015/10/tahukah-anda-arti-dan-makna-logo.html
http://setkab.go.id/pesona-indonesiawonderful-indonesia-inspirasi-di-balik-jenama-pariwisata-indonesia/

1 Like

Makasih infonya kak @CarelliaAn-nisaMonik sangat unik dan bermanfaat bagi kami yang masih awam mengenai lambang pariwisata negara kita sendiri.

1 Like