Apa itu Pastel Lilin?

Crayon dan pastel pada dasarnya sama, hanya bahan penguatnya yang berbeda sehingga menghasilkan goresan yang berbeda pula.

Pastel lilin (crayon) bahan dasarnya adalah pewarna (piqment) dicampur dengan sejenis lilin sebagai bahan penguat.

Keuntungan pastel jenis ini adalah kerasnya liolin sebagai bahan penguat sehingga tidak mudah patah dan tidak mudah mengotori baju. Namun kekurangan pastel ini adalah warna yang dihasilkan tidak cerah karena pengaruh bahan penguat lilin tersebut sebagai penguat yang cenderung lebih keras di banding bahan penguat pastel jenis lain.

Untuk itu sebaiknya pastel jenis ini diberikan kepada anak-anak usia pemula sekitar usia 2 tahun – 3 tahun, karena mereka merka tidak begitu memerlukan kecerahan warna dan cenderung sebagai pelampiasan ekspresinya terhadap bekas-bekas goresan tangannya.