Apa itu garis dalam seni 2 dimensi?

Garis adalah unsur fisik yang mendasar dan penting dalam mewujudkan sebuah karya seni rupa. Garis memiliki dimensi memanjang dan mempunyai arah serta sifat-sifat khusus seperti: pendek, panjang, vertikal, horizontal, lurus, melengkung, berombak dan seterusnya. Garis dapat juga digunakan untuk mengomunikasikan gagasan dan mengekspresikan diri. Garis tebal tegak lurus misalnya, dapat memberi kesan kuat dan tegas, sedangkan garis tipis melengkung, memberi kesan lemah dan ringkih. Karakter garis yang dihasilkan oleh alat yang berbeda akan menghasilkan karakter yang berbeda pula.

Garis merupakan goresan yang dibuat untuk menunjukkan suatu batas dari sebuah ruang, warna, bidang, tekstur dan lain sebagainya.

Garis memiliki dimensi memanjang dan juga arah tertentu serta berbagai macam sifat seperti panjang, pendek, tebal, tipis, vertikal, horizontal, melengkung, lurus, bergelombang, miring, patah-patah dan masih banyak lagi.