Apa efek samping gigi atas dicabut?

Walaupun ada banyak bahaya cabut gigi geraham atas, namun tetap saja mencabut atau mencopotnya menjadi salah satu alternatif pengobatan bahaya gigi berlubang parah. Dimana sebenarnya gigi berlubang parah memang hanya bisa diatasi dengan pencabutan dan pergantian dengan gigi palsu atau implan.
1243

Berikut efek samping gigi atas dicabut, yaitu:

  1. Fraktur atau Patah Tulang Rahang Atas
    Ini memang salah satu efek berbahaya dan cukup mengerikan jika terjadi fraktur dari rahang atas yang merupakan salah satu dampak terburuk ketika melakukan pencabutan. Ini merupakan salah satu resiko berbahaya, apalagi ika gigi masih tetap menempel atau tersisa pada bagian gusi atau rahang atas tersebut seperti ciri akar gigi tertinggal. Ketika hal ini terjadi maka anda memang memerlukan bantuan dokter gigi untuk melakukan prosedur penanganan secara medis agar fraktur tidak menjadi semakin parah.

  2. Pendarahan
    Resiko pendarahan memang resiko paling umum yang akan terjadi tidak hanya ketika anda melakukan pencabutan gigi atas namun kepada hampir pencabutan seluruh jenis gigi yang ada di dalam mulut. bahkan resiko pendarahan juga umum terjadi ketika mengalami ciri gigi bungsu bermasalah.

  3. Luka Jaringan Lunak
    Cidera atau mengalami luka jaringan lunak disekitar area gigi yang dicabut adalah bahaya umum yang seringkali terjadi. Karena luka akan mudah terjadi akibat penarikan gigi yang dilakukan ketika melakukan pencabutan.

  4. Bergesernya Gigi
    Tidak hanya mengalami pendarahan maupun luka pada jaringan lunak akibat lain yang perlu diperhatikan adalah masalah pergeseran gigi. Dimana sisa dari gigi yang tidak tercabut secara tuntans bisa bergeser dan beralih kedaerah mana saja nantinya.

  5. Sisa Akar Tertinggal
    Ketika gigi masih bisa dicabut namun sudah dalam kondisi keropos dan rapuh akan menyebabkan tertinggalnya akar yang berada jauh didalam gusi, inilah menoa sebaiknya anda tidak terlalu sering melaukan pencabutan gigi sendirian dengan cara manual.

sumber: https://halogigi.com/