Apa artinya keberadaan anda dan dunia?

sejarah manusia

Apabila dapat dijelaskan, jelaskan dengan detail. Apabila tidak dapat dijelaskan, lebih baik anda diam.

Kata-kata mengurangi realita menjadi sesuatu yang dapat dipahami oleh pikiran manusia. Seperti bahasa terdiri dari lima bunyi dasar yang dihasilkan oleh pita suara. Kelimanya adalah vokal a, e, i, o, u. Bunyi lainnya adalah konsonan yang dihasilkan oleh tekanan udara: s, f, g, dan seterusnya.

Lantas,
Apakah Anda percaya bahwa kombinasi bunyi-bunyi dasar semacam itu dapat menjelaskan siapa Anda, atau tujuan akhir alam semesta, atau bahkan arti sebuah pohon atau batu?
.

Tujuan akhir dunia bukan terletak pada dunia ini sendiri, tapi dalam transendensi dunia. Sama seperti Anda yang tidak akan pernah menyadari ruang jika tidak ada benda-benda di dalam ruang tersebut. Atau Anda tidak akan pernah tercerahkan apabila tidak ada Ilusi.

Selamanya kata-kata tak akan pernah mewakili suatu realita secara utuh.

Melalui dunia inilah dan melalui diri Anda pada akhirnya, Yang Tidak Berwujud memperkenalkan DiriNya… Itulah mengapa dikatakan melalui diri Andalah tujuan Ilahiah dalam semesta ini terungkap.

Karena itulah betapa berharganya Anda.

`
Renungkan Sahabat…

3 Likes