AirKu - Membantu dengan Air Bersih

AirKu merupakan aplikasi berbasis web dan juga non-profit yang dikembangkan oleh sekelompok Mahasiswa Sistem Informasi yang berfungsi sebagai platfrom berdonasi. Fokus utama dar donasinya adalah sumbangan kepada masyarakat yang membutuhkan air dalam kehidupan mereka. Selain itu, AirKu juga berupaya mengajak masyarakat untuk ikut dalam kegiatan donasi yang dilakukan kedepannya untuk memberikan dampak yang besar bagi masyarakat. Bentuk donasi dari AirKu sendiri memang condong ke pembangunan infrakstruktur dan penyediaan air bersih yang juga membutuhkan tenaga serta biaya untuk pembangunannya. Sehingga, peran relawan menjadi penting. Selain itu, AirKu memiliki beberapa keunggulan terkait dengan hipotesa solusi yang ada. Hipotesa tersebut diantaranya :

  • AirKu memberikan solusi yang lebih spesifik kepada wilayah krisis air bersih dan membutuhkan donasi dalam bentuk fasilitas penyediaan air bersih.
  • Informasi mengenai obyek donasi yang jelas, lengkap dan akurat untuk membantu membangun kepercayaan calon donatur untuk ikut berkontribusi
  • Penentuan sasaran donasi didapat dari processing data serta informasi yang benar sesuai kondisi sebenarnya. Sehingga target bantuan tepat.
  • Pelaporan setiap kegiatan donasi dan bantuan yang telah disalurkan yang detail sebagai bentuk tanggung jawab Airku kepada donatur yang telah berkontribusi

Disini, Airku memiliki beberapa fitur-fitur yang mendukung pelayanan dari aplikasi ini. Fitur-fitur tersebut diantaranya :

1. Gabung Yuk !
Berfungsi sebagai wadah bagi para relawan untuk mengikuti setiap event yang diselenggarakan oleh pihak AirKu. Event-event yang diselenggarakan pun juga masih berkutat di ranah donasi “Air”.

2. Apa itu AirKu ?
Merupakan latar belakang mengapa kami dibentuk, dibuat serta ditujukan buat siapa donasi kami sehingga para donatur menjadi mengerti mengapa kami dibentuk. Selain itu juga menampilkan profil dari desa-desa ataupun masyarakat yang membutuhkan bantuan kami.

3. Donasi Yuk !
Merupakan sarana donasi yang nantinya akan bekerja sama dengan bank-bank yang ada sehingga menjamin keabsahan, kepercayaan serta keamanan dari donasi itu sendiri.

4. Kenapa Air ?
Merupakan jawaban mengapa kami befokus pada penyediaan air bersih

Ingin tahu lebih lanjut tentang airku ? cek videonya di bawah ini

7 Likes

Idenya cukup bagus, spesifik menyelesaikan masalah air. semoga bisa memenuhi harapan donatur yang ingin kontribusi dan melengkapi kekurangan-kekurangan dari website donasi yang sudah ada. Karena tidak mudah untuk membuat calon donatur memutuskan untuk berkontribusi baik dari sisi keamanan atau kepercayaan. Semoga sukse :slight_smile:

5 Likes

Saya harap pelaporan yang akan ditampilkan sedetail mungkin sehingga tidak terjadi salah paham kepada donatur. menurut saya, pelaporan itu sangat penting bagi charity online seperti ini.

4 Likes

Ide yang menarik, apalagi di Indonesia sendiri masih banyak daerah-daerah yang kekurangan air bersih. Informasi yang ditampilkam harus dibuat detil agar dapat meyakinkan para donatur. Mungkin Airku juga dapat menjalin kerjasama dengan perusahaan - perusahaan sebagai salah satu bentuk dari corporate governance mereka. Serta melakukan sounding lebih banyak lagi agar masyarakat Indonesia lebih aware dengan website donasi ini.

4 Likes

Solusinya membantu, tapi sebaiknya cara dan prosedur donasi bisa dipermudah lagi agar para calon donatur nyaman Dan tidak malas kontribusi

4 Likes

Bagaimana caranya agar para donatur tertarik untuk memberikan dananya melalui AirKu ? Bagaimana tingkat kepercayaan para donatur dalam memberikan donasi-nya ?

Satu hal lagi yang perlu diperhatikan adalah, bagaimana AirKu dapat bersaing dengan lembaga-lembaga lainnya yang bergerak secara offline dalam mencari para donatur yang mau meng-infak-an hartanya untuk kegiatan sosial.

5 Likes

Gagasan yang dipilih sudah sangat baik karena terkait dengan membantu daerah yang belum terdapat sumber air bersih. Sedikit saran mungkin untuk menambahkan daerah mana saja yang membutuhkan air, sehingga relawan mengetahui daerah yang kekurangan air.

4 Likes

Idenya sangat bagus dan brilliant. Menggunakan aplikasi berbasis web untuk menyelesaikan masalah penggunaan air, dalam artian daerah yang “kritis” air bersih. Saran saya, gunakan UI yang “ramah” kepada penggunannya, contoh: Animasi yang digerakan lewat mousepad, sehingga pengguna lebih mengerti dan paham bagaimana app Airku bekerja

4 Likes

Pada tugas matakuliah saya sebelumnya, saya pernah menarik tema ini. Namun karna hanya membuat desain, jadi tidak fokus pada fitur-fitur untuk menyelesaikan suatu masalah. Dan waktu itu mungkin 11:12 dengan AirKu, kalau waktu itu saya itu bagaimana orang mendonasikan sebagian hartanya dan bagaimana jika mereka ingin menjadi relawan.
Saya menjadikan website ini sebagai acuan saya kemarin.

Mungkin bisa menjadi bahan pertimbangan dengan nambahkan fitur jadi relawan, karna mungkin banyak mereka yang ingin terjun langsung ke lapangan menjadi relawan. Atau mungkin ada dari mereka yang ternyata daerah tersebut merupakan daerah mereka, sehingga mereka ingin membantu demi memperbaiki daerah mereka. Karna seharusnya semua dimulai dari lingkungan sekitar mereka, yang peduli terhadap permasalahan daerah mereka sendiri.

4 Likes

Ini sangat membantu menurut saya, dalam hal ini perlu adanya keterangan yang detail bagi para donatur yang akan berkontribusi seperti daerah mana saja yang membutuhkan bantuan dan keterangan atau konfirmasi bahwa donasi yang mereka keluarkan benar-benar “sampai” dan terealisasikan di waktu dan tempat yang tepat.

6 Likes

Untuk langkah pertama kami akan melakukan pengenalan produk ini melalui event-event maupun iklan, dan melalui event dan iklan tersebut akan dijadikan modal awal dari sponsor. selain itu AirKu juga berencana menggandeng Direktorat sumberdaya air. Sehingga dalam tingkat kepercayaan dapat memberi nilai lebih bagi donatur untuk melakukan donasi pada produk kami.

Dengan menunjukan “kemudahaan” dan “efektifitas” karena penggunakan teknologi agar donasi dapat dilakukan secara online. Selain itu AirKu memberi fitur “report” sehingga pendonatur daat memantau penggunakan uang yang telah didonasikan atau kata lain audit keuangan dapat dilakukan bersama-sama karena sifatnya yang transparant. Selain itu keadaan yang terpantau dilapangan dapat digambargan secara jelas karena adanya foto gambar maupun video tentang tempat yang akan menjadi sasaran donasi.

4 Likes

Terimakasih banyak atas saran yang diberikan sebelumnya, untuk airku sendiri sudah memiliki rencana untuk memberikan wadah kepada masyarakat yang ingin berkontribusi secara langsung dalam kegiatan sosial airku. Wadah tersebut kami kemas dalam fitur Gabung Yuk! dimana calon donatur yang ingin berkontribusi tidak hanya secara materi namun juga dapat memberikan kontribusinya dalam bentuk keterlibatan secara langsung.

3 Likes

Ide yang bagus, Sangat sesuai untuk diaplikasikan pada zaman yang serba online ini.!!

Dan semoga ini tidak hanya sekedar menjadi wacana saja, tetapi dapat benar benar direalisasikan kedepannya.

4 Likes

Cukup menarik, memberikan bantuan berupa air bersih serta infrastrukturnya sehingga sedikit banyak dapat membantu untuk menyelesaikan masalah kekurangan air yg ada di Indonesia. Selain dapat direalisasikan lagi kedepannya, saya harap hasil yg diperoleh nantinya dapat dilaporkan secara terbuka, dalam artian para donatur dpt mengakses dg mudah pelaporan yg telah dilakukan.

5 Likes

kak, gimana cara kita menjaga lingkungan dengan kesadaran masyarakat tentang air bersih yang kurang dan cenderung tidak peduli tentng air bersih?

4 Likes

Pertama kita memberikan sosialisasi ringan kepada masyarakatnya, untuk apa harus ada air bersih dan manfaatnya. Kita kemudian memberikan penjelasan tentang kegiatan yang kita lakukan, apa saja dan bagaimana cara kerjanya. Untuk orang-orang yang ada didaerah kurang air bersih atau bantaran kali kita bisa memberi fasilitas yang dapat menjernihkan air disekitarnya yang banyak tercemar. Dan kegiatan yang AirKu lakukan hanya bermaksud membantu masyarakat untuk medapat air yang bersih. Sehingga mengurangi penyebaran penyakit dan menjaga kesehatan masyarakatnya.

3 Likes

Produk yg efektif dan sangat membantu bagi kesehatan umat, semoga dapat terealisasikan dengn baik dan dapat diterima bagi semua khlayak. Karena di dunia, air memang sangat dibutuhkan bagi manusia. Namun tidak semua dapt mnyehtkn dan bersih. Dengn produk Airku ini semoga semua dapat hidup dengn sehat dengn air yg bersih.

4 Likes

Secara keseluruhan aplikasi ini menurut saya sangat membantu dalam kegiatan pembangunan dan kesejahteraan daerah-daerah yang masih perlu perhatian lebih.

Saran saya untuk menambahkan fitur list para donatur yang ikut serta dan presentasi laporan dari kegiatan yg sudah terlaksana selain itu ucapan terimakasih dan ajakan yg lebih menarik perhatian para donatur dan calon donatur

4 Likes

Menurut saya, inovatif sekali. Dapat membantu masyarakat indonesia yang sedang membutuhkan air. Semoga dapat terlaksana dengan baik y…
Aamiiin…

4 Likes

Terima kasih atas komentar yang telah diberikan. Untuk sisi keamanan dan kepercayaan rencanannya nanti akan ada fitur report yang berisi detail kemana saja air telah disumbangkan, serta terdapat fitur yang bisa disebut gallery, yaitu adalah dokumentasi saat pemberian sumbangan kepada daerah terkait. Diharapkan dengan adanya fitur-fitur ini dapat meningkatkan kepercayaan dan keamanan dari website airku :slight_smile:

3 Likes